LPP Agro Learning Service

Fisiologi Tanaman Kelapa Sawit

Deskripsi Pelatihan

Kelapa sawit merupakan komoditas perkebunan unggulan Indonesia sebagai penghasil minyak nabati yang bernilai jual tinggi. Tanaman kelapa sawit memiliki masa produktif lebih kurang 25 tahun dan mulai berbuah pada tiga tahun pasca penanaman di lapangan. Pemahaman terkait fisiologi tanaman kelapa sawit khususnya proses pembentukan bunga dan buah serta minyak kelapa sawit merupakan hal yang harus dipahami para pengelola perkebunan kelapa sawit terutama dalam kaitan jumlah tandan buah segar yang akan dapat dipanen serta kandungan minyak yang terdapat dalam tandan yang diolah di PKS. Dalam hal fisiologi tanaman beberapa faktor yang perlu diketahui juga selain dari bahan tanam dan kultur teknis juga perlu dimengerti perihal fase pertumbuhan dan fase kritis pembentukan bunga. Hal-hal tersebut sangat dipengaruhi oleh kondisi iklim selama periode tertentu dan kondisi lingkungan dalam tumbuh dan berkembangnya tanaman kelapa sawit. Ilmu fisiologi tanaman kelapa sawit sangat penting untuk mengetahui dampak yang terjadi pada tanaman akibat pengaruh lingkungan dan menentukan tindakan yang perlu dilakukan.

Sasaran Pembelajaran

  • Peserta mampu memahami proses dan mekanisme metabolisme kelapa sawit.
  • Memahami peran nutrisi terhadap pertumbuhan dan perkembangan kelapa sawit.
  • Peserta mampu mengidentifikasi proses pembentukan bunga dan buah.
  • Peserta mampu mengidentifikasi faktor cekaman lingkungan terhadap pertumbuhan dan perkembangan kelapa sawit.

Silabus Pembelajaran

  • Sistem Metabolisme Kelapa Sawit.
  • Pengantar manajemen nutrisi.
  • Proses Pembentukan Bunga dan Buah Kelapa Sawit.
  • Adaptasi cekaman lingkungan (ekofisiologi) kelapa sawit.

Sasaran Peserta

BOD-3

Durasi Pelatihan

3 Hari (Offline)

Informasi Terkait Pelatihan

Pelatihan Terkait

Manajemen Panen dan Angkut Kelapa Sawit

Deskripsi Pelatihan Pemanenan tandan buah segar (TBS) merupakan

Budidaya Tanaman Kelapa Sawit di Lahan Gambut

Deskripsi Pelatihan Lahan gambut merupakan lahan marginal yang

ArcGIS Pro- Digitalisasi Pengelolaan Data Perkebunan (Intermediate Proffesional Level)

Deskripsi Pelatihan Digitalisasi menjadi kunci kecepatan dan ketepatan